Tujuan penelitian ini adalah
1) Untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi keberhasilan proyek PIDRA
dalam bidang sosial ekonomi masyarakat pedesaan di kecamatan Kademangan
Kabupaten Blitar. 2) Untuk mengetahui variable bebas mana yang dominan
mempengaruhi keberhasilan Proyek PIDRA dalam bidang sosial ekonomi masyarakat
pedesaan di kecamatan Kademangan Kabupaten Blitar
Pendekatan dalam penelitian
ini menggunakan explanatory research dengan metode survei (Survey Method)
dengan teknik pengambilan sample secara stratified random sampling. Teknik
pengambilan data yaitu dengan angket, wawancara, survei dan dokumenter.
sedangkan data yang diambil adalah data primer dan data sekunder.
Hasil
penelitian menunjukkan bahwa : 1) Variabel predictor yang terdiri dari
Organisasi, Kegiatan Kelompok, Administrasi dan Manajemen Keuangan,
Perencanaan, monitoring dan evaluasi, akuntabilitas, kesetaraan gender serta
jaringan mempengaruhi keberhasilan proyek PIDRA dalam bidang social ekonomi
masyarakat pedesaan di Kecamatan Kademangan Kabupanten Blitar. Analisis regresi linier yang digunakan
menunjukkan bahwa indikator - indikator dari variabel predictor ini memiliki
pengaruh yang signifikan terhadap keberhasilan proyek PIDRA dalam bidang
social ekonomi masyarakat pedesaan di Kecamatan Kademangan Kabupanten Blitar.
2) Kontribusi dari Organisasi,
Kegiatan Kelompok, Administrasi dan Manajemen Keuangan, Perencanaan, monitoring
dan evaluasi, akuntabilitas, kesetaraan gender serta jaringan menunjukkan bahwa 66.1% mempengaruhi
keberhasilan proyek PIDRA. Temuan ini menunjukkan bahwa pelaksanaan dari Organisasi,
Kegiatan Kelompok, Administrasi dan Manajemen Keuangan, Perencanaan, monitoring
dan evaluasi, akuntabilitas, kesetaraan gender serta jaringan memberi arti penting bagi keberhasilan
proyek PIDRA dalam bidang social ekonomi masyarakat pedesaan di Kecamatan
Kademangan Kabupanten Blitar. 3)
Penelitian ini juga menemukan bahwa keberhasilan proyek PIDRA dalam bidang social ekonomi
masyarakat pedesaan di Kecamatan Kademangan Kabupanten Blitar dipengaruhi oleh hal-hal yang berkaitan
dengan Organisasi, Kegiatan Kelompok, Administrasi dan Manajemen
Keuangan, Perencanaan, monitoring dan evaluasi, akuntabilitas, kesetaraan
gender serta jaringan . Hasil
kontribusi variabel predictor terhadap keberhasilan proyek sebesar 66.1% hal
ini menunjukkan bahwa masih ada faktor lain disamping faktor tersebut diatas
yang mempengaruhi keberhasilan proyek PIDRA dalam bidang social ekonomi
masyarakat pedesaan di Kecamatan Kademangan Kabupanten Blitar.
Untuk mendapatkan FILE LENGKAP dalam bentuk MS-Word Mulai BAB 1 s.d. DAFTAR PUSTAKA, (bukan pdf) silahkan klik Cara Mendapatkan File atau klik disini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar