Produktivitas
adalah energi yang diterima dan disimpan oleh organisme dalam ekositem yang
terdiri dari produktivitas primer dan produktivitas sekunder. Produktivitas
primer adalah kecepatan mengubah energi cahaya matahari menjadi energi kimia
dalam bentuk bahan organik oleh organisme autotrof. Seluruh bahan organik yang
dihasilkan dari proses fotosintesis pada organisme autotrof disebut
produktivitas primer kotor dan bahan organik yang tersimpan disebut
produktivitas primer bersih. Produktivitas sekunder adalah kecepatan energi
kimia mengubah bahan organik menjadi simpanan energi kimia baru oleh organisme
heterotrof. Bahan organik yang tersimpan pada organisme autotrof dapat
digunakan sebagai makanan bagi organisme heterotrof. Dari makanan ini organisme
heterotrof memperoleh energi kimia yang akan digunakan untuk kegiatan kehidupan
dan disimpan (Riberu, 2002).
Ekosistem padang lamun dikenal dengan
ekosistem yang memiliki produktivitas yang tinggi. Laju produksi ekosistem
padang lamun
diartikan sebagai pertambahan biomassa lamun selang waktu tertentu dengan laju
produksi (produktivitas) yang sering dinyatakan dengan satuan berat kering per
m2 perhari (gbk/m2/hari). Bila dikonversi ke produksi
karbon maka produksi biomassa lamun berkisar antara 500-1000 gC/m2/tahun bahkan dapat lebih dua kali lipat (Azkab,
2000c).
Untuk mendapatkan FILE LENGKAP dalam bentuk MS-Word Mulai BAB 1 s.d. DAFTAR PUSTAKA, (bukan pdf) silahkan klik Cara Mendapatkan File atau klik disini