Penelitian ini mengangkat
permasalahan bagaimana
peran
guru
dalam
perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi media Kit IPA dalam menunjang proses pembelajaran
IPA di SD Daerah Binaan IV Petarukan
Kabupaten Pemalang.
Guru memegang peranaan penting dalam meningkatkan kualitas pembelajaran. Sebagai sentral dalam proses pembelajaran, guru perlu meningkatkan kualitas
kegiatan belajar dan mengajar di sekolah. Bila guru hanya menyampaikan
fakta-fakta, rumus-rumus serta masalah-masalah dan
siswa menghafalnya,
kegiatan belajar
demikian
tidak
memberikan
suasana
yang memancing daya kritis dan kreatif
siswa, sehingga berakibat
mutu pendidikan IPA rendah. Oleh karena itu peneliti mengangkat permasalahan bagaimana peran guru
dalam perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi media
Kit IPA
dalam menunjang proses pembelajaran
IPA
di
SD
Daerah
Binaan
IV
Petarukan Kabupaten Pemalang.
Metode penelitian yang dipakai
dalam
penelitian
ini
menggunakan
rancangan penelitian “ Single-test-single-trial method”. Proses
tes hanya
menggunakan sebuah tes Single-test-single-trial method dan diujicobakan satu kali.
Data
diperoleh dengan
angket
yang
digunakan oleh
peneliti dalam pengumpulan data.
Hasil penelitian membuktikan bahwa analisis deskriptif
persentase dalam
perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi media Kit IPA dalam menunjang proses pembelajaran IPA di SD Daerah Binaan IV Petarukan,
hasil
minimal dalam persentase yaitu sebesar 75,56%
dan hasil maksimal dalam persentase sebesar
96,30% dengan
memperoleh nilai rata-rata
82,73%, sehingga berada pada interval antara 84,00% < Skor ≤ 100,00%
dan hasil dalam persentase
dikategorikan tinggi.
Dari hasil penelitian disarankan, bahwa hubungan guru dan
siswa
merupakan hubungan yang bersifat dua arah, guru berkewajiban membimbing
dan mengarahkan siswa agar berhasil dalam belajarnya. Maka upaya guru
memberikan dan
menerapkan media Kit
IPA dalam
proses pembelajaran merupakan salah
satu
cara
untuk
mengatasi permasalahan dalam proses pembelajaran, sehingga diharapkan proses pembelajaran tersebut dapat berhasil optimal.
Untuk mendapatkan FILE LENGKAP dalam bentuk MS-Word Mulai BAB 1 s.d. DAFTAR PUSTAKA, (bukan pdf) silahkan klik Cara Mendapatkan File atau klik disini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar